Mengenal Produk Audio Sound System Unggulan dari Goshen Swara Indonesia

Mengenal Produk Audio Sound System Unggulan dari Goshen Swara Indonesia

Sebagai salah satu distributor audio sound system resmi terbesar di Indonesia, Goshen Swara Indonesia mempunyai banyak produk berkualitas yang bisa menunjang kebutuhan pengguna. Di antara banyaknya varian produk tersebut, Goshen mempunyai beberapa produk unggulan yang begitu diminati.

 

Produk Unggulan Goshen

  1. Microphone

Salah satu produk unggul dari Goshen Swara Indonesia yaitu microphone terutama mic wireless, yang merupakan bentuk mikrofon terbaru tanpa kabel. Sehingga dalam penggunaannya akan memudahkan mobilitas anda dari satu titik ke titik lainnya. Dalam hal ini, Goshen memiliki produk dari brand Shure yang sudah berdiri sejak tahun 1925.

Jika anda sudah lama berkecimpung di dunia musik, pastinya merek Shure sudah bukan hal asing lagi. Pasalnya berbagai produk Shure sudah digunakan selama beberapa dekade untuk berbagai kebutuhan musik. Di sini, anda bisa memilih beberapa seperti SM Microphones, SV Microphones, KSM Microphones, SVX Wireless System, PGX Wireless system, hingga Lavalier Microphones.

Untuk SM Microphones, merupakan bagian dari audio sound system besutan Shure yang termasuk dalam kategori wired microphones. Dimana penggunaannya sangat cocok untuk mereka yang memiliki tuntutan kinerja dengan energi yang tinggi, hingga keperluan panggung live maupun home recording.

Pada SV Microphones, lebih banyak digunakan untuk menguatkan suara karaoke hingga aplikasi perekaman. Pasalnya microphone satu ini memiliki pola pickup yang searah ditambah dengan respon frekuensi yang lebar. Jadi output vokal yang dihasilkan terdengar jauh lebih bersemangat dan jernih di telinga.

 

  1. Mixer QSC

Produk unggulan lainnya dari Goshen Swara Indonesia yaitu Mixer QSC. Dimana QSC sendiri merupakan salah satu merek sound system yang sudah terkenal sejak lama. Bahkan QSC ini dikenal seluruh dunia sebagai pemimpin di dalam bidang audio profesional. Pabrikan tersebut selalu membuat produk yang menonjol, guna mengembangkan teknologi luar biasa bagi berbagai kebutuhan.

QSC bahkan mampu mengubah wajah teknologi amplifier yang ada dengan memperkenalkan powerlight switching power supply. Ini merupakan teknologi mutakhir, yang secara signifikan dapat mengurangi beban dan meningkatkan kinerja dari audio. Sebagai produk dari brand kawakan, Mixer QSC berhasil dicintai oleh banyak pengguna.

Touchmix compact digital mixers QSC ini menjadi bagian audio sound system, yang dirancang bagi musisi dan pekerja produksi suara profesional. Mixer ini sangat mudah dioperasikan, namun tetap dapat menghasilkan power serta kapabilitas untuk venue pertunjukan live dalam skala konser besar.

Bahkan Mixer TouchMix-8 dan TouchMix-16, mempunyai kemampuan guna memenuhi berbagai kebutuhan profesional. Sebab dilengkapi dengan kombinasi fitur dan fungsi, yang bisa menghasilkan sistem audio berkelas. Meski audio yang dihasilkan layaknya profesional, namun digital mixer satu ini dapat memberikan pengalaman yang sama pada pemula di bidang tersebut.

Itulah produk unggulan dari Goshen Swara Indonesia. Di luar produk tersebut, sebenarnya Goshen masih memiliki banyak sekali perangkat berkualitas mumpuni yang mampu memenuhi berbagai kebutuhan anda. Berbagai produk tersebut bisa anda temukan langsung di situs resmi Goshen, pada www.goshen.co.id.

0 I like it
0 I don't like it